SEMARAK MILAD KE-16 HIMMAT DENGAN TEMA “ BERSINERGI, BERINOVASI, DAN MENGINSPIRASI
Metro, 13 Januari 2025 – Himpunan Mahasiswa Pendidikan Matematika (HIMMAT) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Metro sukses menggelar berbagai rangkaian acara lomba dalam rangka memeriahkan Milad ke-16. Pada perayaan tahun ini, HIMMAT mengangkat tema “Semarak Milad 16 Himmat Bersinergi, Berinovasi, dan Menginspirasi di Era 5.0”. Tema ini diharapkan menjadi momentum berharga untuk meneguhkan semangat sinergi, inovasi, dan inspirasi dalam dunia pendidikan.
Rangkaian acara Himmat Compres telah dilaksanakan pada tanggal 11 Januari 2025, dengan berbagai perlombaan, yaitu:
- Olimpiade Matematika tingkat SMA/SMK sederajat
- Lomba Tahfidz tingkat SMA/SMK sederajat
- Lomba Solo Song tingkat umum
- Lomba Poster tingkat umum
- Seminar Pendidikan Matematika 2025 sebagai acara puncak
Lomba-lomba tersebut diikuti oleh peserta dari berbagai kalangan, khususnya para pelajar tingkat SMA/SMK se-Lampung. Antusiasme peserta sangat tinggi, terlihat dari banyaknya jumlah pendaftar serta semangat mereka dalam mengikuti perlombaan dengan penuh dedikasi. Para peserta mengaku senang dan termotivasi untuk terus mengasah kemampuan mereka melalui kompetisi ini.
Sebagai acara puncak, Seminar Pendidikan Matematika yang bertajuk “Digitalisasi Pembelajaran: Peluang dan Tantangan di Dunia Pendidikan Modern” menjadi sorotan utama dalam perayaan Milad HIMMAT ke-16. Seminar ini diselenggarakan pada Senin, 13 Januari 2025, mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai di Aula Gedung Buya Hamka, UM Metro Kampus 1. Seminar ini dihadiri oleh dosen Pendidikan Matematika, seluruh mahasiswa Prodi Pendidikan Matematika, tamu undangan dari berbagai himpunan, serta peserta lomba baik dari kalangan umum maupun pelajar SMA/SMK sederajat yang berhasil meraih juara 1 hingga 3.
Dalam sambutannya, Dliya Ul Musfiroh selaku ketua pelaksana menyampaikan, “Saya ucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada para peserta lomba dan peserta Seminar Pendidikan Matematika yang hadir dalam acara ini. Semoga kegiatan kami dapat memberikan manfaat yang berguna bagi dunia pendidikan modern.”
Sementara itu, Riyan Arfinsyah selaku ketua umum HIMMAT menyampaikan harapannya, “Selamat Milad HIMMAT ke-16. Semoga HIMMAT terus menjadi organisasi yang berkontribusi nyata dalam membangun generasi yang berprestasi, berkarakter, dan berdaya saing. Teruslah melangkah maju, membawa perubahan positif, dan menginspirasi banyak orang.”
Dr. Nego Linuhung, M.Pd., selaku dosen Prodi Pendidikan Matematika FKIP UM Metro turut mengapresiasi acara ini dalam sambutannya, “Saya ucapkan selamat kepada mahasiswa Pendidikan Matematika yang telah menyelenggarakan acara besar ini. Milad adalah momentum yang sangat berharga karena dapat menjadi wadah sinergi yang mempertemukan semangat kebersamaan.”
Selain itu, Dr. Arif Rahman Aththibby, M.Pd.Si., selaku Dekan FKIP UM Metro juga menyampaikan, “Semoga acara ini memberikan kita wawasan yang luas tentang peluang serta tantangan modern dalam dunia pendidikan.”
Setelah sesi pembukaan seminar, acara semakin meriah dengan pertunjukan seni yang dipersembahkan oleh bidang kesenian, termasuk penampilan tari dan pertunjukan musik dari dosen Pendidikan Matematika. Acara ini kemudian diakhiri dengan pengumuman pemenang serta pemberian hadiah bagi para juara lomba HIMMAT COMPRES 2025.
Dengan suksesnya penyelenggaraan Milad HIMMAT ke-16, diharapkan organisasi ini terus berinovasi dan menginspirasi generasi muda untuk terus berkembang dan berkontribusi bagi dunia pendidikan di era digital ini.